Mimbar Malut – Dewan Pimpinan Wilayah Partai Rakyat Adil Makmur (DPW PRIMA) Maluku Utara mengucapkan terima kasih kepada seluruh jajaran Pengurus Pusat DPP yang telah memberikan rekomendasi dan dukungan terhadap Calon Gubernur dan Wakil Gubernu Malut, Aliong-Sahril,
Hal itu disampaikan Mansur Abdul Fatah selaku Ketua DPW PRIMA Malut melalui pesan Whatsapp yang diterima Mimbar Malut pada Selasa, 9 Juli 2024 dinihari.
Manusr bilang, dengan diberikannya rekomendasi kepada Bacagub dan Cwagub Aliong Mus-Sahril Thahir maka pihaknya bakal kembali melakukan konsulidasi mulai dari tingkat DPW hingga DPK Pengurus Partai PRIMA yang ada di Maluku Utara.
“Saya selaku Ketua DPW PRIMA Maluku Utara mengucapkan terima kasih terutama kepada Ketua Umum DPP PRIMA, pak Agus Jabo beserta seluruh jajaran pengurusnya, inysaallah dalam waktu dekat ini saya akan kembali dan melakukan kerja-kerja partai sesuai dengan arahan untuk memenangkan Aliong-Sahril pada Pilgub Malut,” ucap Chulen sapaan akrabnya Mansur Abdul Fatah.
Dikatakan, meski PRIMA tidak masuk terlibat dalam kontestatsi Pemilihan Umum (Pemilu) kata Chulen, namun perlu diketahui bahwa PRIMA di Maluku Utara sendiri punya kader dan pengurus yang terisi di setiap Kabupaten.
Ia juga menegaskan, rekomendasi DPP PRIMA kepada Aliong Mus dan Sahril Thahir adalah bentuk dari amant yang harus dijalankan oleh pengurus PRIMA di DPW dan DPK.
“Olehnya itu setelah ini dalam waktu dekat saya akan balik dan mengarahkan seluruh kader PRIMA di Maluku Utara untuk selalu proaktif memperkenalkan Paslon Aliong Mus dan Sahril Thahir di masyarakat,” tandasnya.
PRIMA Maluku Utara bakal terlibat fulgar dalam melakukan konsulidasi politik hingga ke masyarkat untuk mendulang suara demi kemenangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur, Aliong-Sahril.
“Karena ini menjadi amanat besar dari Pak Ketua Umum PRIMA maka kami akan tetap patuh dan terus bersama Paslon Aliong-Sahril,” jelasnya.
Kendati begitu! Mansur juga menambahkan, terkiat kerja-kerja tim saat momentum nanti, pihaknya menunggu arahan dan tetap solid berada pada barisan Aliong-Sharil.
Sikap ini menurut Dia, bagian dari sikap nasional dimana DPP PRIMA juga sudah setujui dan berikan rekomendasi untuk mencalonkan Aliong Mus dan Sahril Thahir sebagai Bakal Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Maluku Utara pada Pilgub di November mendatang.
***
Tinggalkan Balasan