Mimbar Malut – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Maluku Utara bakal mengumumkan hasil tes online Penerimaan Peserta Didik Baru atau PPBD SMA dan SMK 10 Juli 2024 besok.

Hal itu disampaikan Sekretaris Penerimaan Peserta Didik Baru (PPBD) Dinas Pendidikan Kebudayaan (Dikbud) Malut, Rastam Sudirman kepada media ini pada Selasa (9/24).

Dikatakan, hasil tes Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) online SMAdan SMK akan diumumkan pada Rabu (10/7/2024) besok sekitar pukul 11.00 WIT malam.

“Iya untuk pengumuman hasil PPDB akan dilakuka besok, waktunya sekitar jam 11 malam,” jelas Sekretaris PPBD Dikbud Malut, Rastam Sudirman.

Rustam bilang, berdasarkan dasbor pendaftaran online saat ini, terdapat sebanyak kurang lebih 4 ribu siswa yang telah terdaftar pada PPBD Dikbud Malut.

Tak sampai disitu, Sekretaris PPBD Dikbud Malut itu juga mengingatkan kepada masyarakat untuk kunjungi Weibsite resmi https://ppdb.malutprov.go.id dengan waktu yang bakal ditentukan.

“Untuk melihat hasil lulus dan lulus disekolah mana,” kata Rastam mengakhiri.

***

Ghun Wahys
Editor
Fikram Sabar
Reporter