Mimbarmalut.com – Tim gabungan Wartawan Halmahera Selatan mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada Bupati Hasan Ali Bassam Kasuba atas dukungan dan Kontribusi besarnya dalam pencarian Sahril Helmi, Jurnalis Metro TV yang hilang dalam insiden meledaknya RIB 04 milik Basarnas Ternate baru-baru ini.

Seperti diketahui, Bupati Halmahera Selatan (Halsel), Hasan Ali Bassam Kasuba turut memberikan dukungan serta fasilitas selama proses pencarian Sahril Helmi selaku Jurnalis Metro TV yang juga Direktur media online Ternatehitscom.

Untuk itu, Sekretaris Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Halsel, Nandar Jabid, kepada awak media menuturkan rasa terima kasihnya kepada Bupati Bassam atas dukungan yang diberikan selama proses pencarian berlangsung sejak Rabu, 5 Februari hingga Sabtu, 8 Februari 2025.

“Kami sangat berterima kasih kepada Bupati Bassam ats bantuan dan fasilitas yang diberikan selama proses pencarian,” ucap Nandar, Sekretaris PWI Halsel Sabtu (8/2/2025).

Mewakili Tim gabungan Wartawan, Sekretaris PWI, Nandar Jabid juga turut menyampaikan rasa terima kasih kepada semua pihak yang turut membantu selama proses pencarian berlangsung, khusunya Korem 152/Babullah dan unit Polairud Bacan.

“Mewakili teman-teman wartawan lainnya, saya juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yng telah memberikan bantuan fasilitas selama pencarian almarhum Sahril Helmi,” tuturnya.

Nandar mengisahkan, selama tiga hri pencarian, tim wartawan menggunakan Speedboat Sebeley milik anggota DPR RI dari Fraksi PKS, Izzudin Alkasam Kasuba.

Baca Halaman Berikut… 

Fikram Sabar
Editor
Ghun Ways
Reporter